Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sejumlah rekor dan catatan menarik terjadi dalam sembilan duel pekan ke-19 Liga Jerman 2017-2018 pada akhir pekan kemarin. Berikut adalah delapan di antaranya.
3 - Freiburg berhasil menang 2-1 atas RB Leipzig setelah tertinggal 0-1. Inilah kali ketiga Freiburg mampu membalikkan keadaan. Musim ini tak ada klub Bundesliga lain yang berhasil menang setelah tertinggal lebih dulu sesering Freiburg.
4 - Borussia Dortmund tak pernah beruntung pada laga Jumat. Dalam empat partai Bundesliga yang digelar Jumat, Borussia Dortmund tak berhasil mencatat satu pun kemenangan. Rekor mereka dua kali seri dan dua kali imbang. Jumat (19/1/2018), Dortmund hanya mampu mencatat skor 1-1 di kandang Hertha Berlin.
(Baca Juga: Jose Mourinho Sebut Sosok Bek Kiri Terbaik di Dunia)
7 - Menang 4-1 di kandang Hoffenheim, artinya Bayer Leverkusen tak terkalahkan dalam tujuh partai tandang terakhir di ajang Liga Jerman. Catatan ini merupakan yang terbaik selama lebih dari tujuh musim terakhir.
14 - Julian Baumgartlinger menjadi pemain ke-14 yang menyumbangkan gol bagi Bayer Leverkusen sepanjang Bundesliga 2017/18. Tak ada klub yang memiliki pencetak gol sebanyak Bayer Leverkusen.
15 - Bayern Muenchen berhasil mencatat kemenangan dalam 15 pertemuan terakhir melawan Werder Bremen di ajang Bundesliga. Angka tersebut merupakan rekor kemenangan beruntun terlama di liga domestik Jerman.
94 - Dalam penampilan ke-114 di ajang Bundesliga, tepatnya dalam laga kontra Werder Bremen (21/1/2018), Robert Lewandowski mencetak gol ke-93 dan 94 bagi Bayern Muenchen. Striker asal Polandia ini mengambil alih status Arjen Robben sebagai pemain asing di kubu Bayern Muenchen yang mengoleksi paling banyak gol di Liga Jerman.
(Baca juga: Lionel Messi Jadi Pemain Liga Spanyol Tersubur dalam 10 Musim)
100 - Gelandang Bayern Muenchen, Thomas Mueller, mencetak gol ke-100 di ajang Bundesliga dalam pertandingan melawan Werder Bremen (21/1/2018). Sebagai catatan, Bayern Muenchen tak pernah kalah setiap kali Thomas Mueller mencetak gol. Rekor FC Hollywood adalah 74 kali menang dan empat kali imbang.