Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menerima umpan silang dari Angel Di Maria, Adrien Rabiot dengan mantap menanduk bola.
Berselang empat menit, PSG mampu menggandakan keunggulan menjadi 2-0 setelah pemain tim tamu, Lucas Deaux menyarangkan bola ke gawangnya sendiri.
Berusaha bangkit, Guingamp sanggup memangkas ketertinggalan pada menit ke-33.
Wasit Antony Gautier menunjuk titik putih setelah kiper PSG, Kevin Trapp, menjatuhkan pemain Guingamp, Yeni N'Gbakoto, di kotak terlarang.
Marcus Thuram, yang maju sebagai eksekutor, tidak menyia-nyiakan penalti tersebut.
(Baca Juga: Kepada Media Spanyol, Luis Milla Sebut Alasan Dirinya Tepat Melatih Timnas U-23 Indonesia)
Skor 2-1 untuk PSG bertahan sampai turun minum.
Memasuki babak kedua, Paris Saint-Germain terus mengontrol jalannya pertandingan.
Mereka kembali membikin suporter tuan rumah bersorak pada menit ke-64.