Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker anyar Borussia Dortmund, Michy Batshuayi, berhasil mencetak dua gol saat membantu timnya menang 3-2 atas FC Koeln dalam laga pekan ke-21 Liga Jerman di Stadion RheineEnergie, Jumat (2/2/2018).
Batshuayi berhasil mencetak dua gol di laga debutnya itu pada menit ke-35 dan 62.
Sedangkan satu gol Borussia Dortmund lainnya yang menjadi penentu kemenangan dicetak oleh Andre Schuerrle (84').
Di sisi lain, FC Koeln yang juga tampil hebat di sepanjang laga sempat dua kali menyamakan kedudukan melalui gol Simon Zoller (60') dan Jorge Mere (69').
Gol tersebut membuat Batshuayi berhasil menjadi pemain pertama yang sukses mencetak dua gol pada laga debut di ajang Liga Jerman.
(Baca Juga: Klub Liga Lithuania Mengontrak Pemain Berdasarkan Data Fiktif di Wikipedia)
Terakhir kali torehan tersebut berhasil dicetak oleh pemain yang perannya digantikan oleh Batshuayi di Borussia Dortmund saat ini, Pierre-Emerick Aubameyang, yang sukses mencetak hat-trick ke gawang Augsburg pada Agustus 2013.
2 - @mbatshuayi (@BVB) is the first player to score multiple goals on his debut in the #Bundesliga since Pierre-Emerick Aubameyang in August 2013. Replacement. #koebvb pic.twitter.com/xBYsXEaBdE
— OptaFranz (@OptaFranz) 2 Februari 2018
Seusai laga, Batshuayi mengatakan bahwa torehan dua gol ini adalah hasil dari fokus dirinya beradaptasi dengan tim, bukan dengan hal-hal yang membuat dirinya didepak Chelsea.
"Semuanya berjalan sempurna. Saya sangat senang berada di sini di Borussia Dortmund," ucap Batshuayi seperti dikutip BolaSport.com dari Bundesliga.com.
"Dalam dua hari pertama berada di sini, saya telah berusaha untuk memfokuskan diri kepada permainan, jadi semua ini sudah cukup bagus. Namun, saya selalu ingin memperbaiki diri," tutur sang pemain.
(Baca Juga: Jose Mourinho Ungkap Kondisi dan Berapa Lama Marouane Fellaini Bakal Absen)
Meski berhasil mencetak dua gol di laga debut, Batshuayi memilih untuk merendah dan tidak membesar-besarkan hal tersebut.
"Saya sangat senang mencetak gol, tetapi yang terpenting adalah kemenangan bagi tim," kata Batshuayi.
"Saya ingin memberikan segalanya kepada agar posisi klub di klasemen Liga Jerman naik, lolos ke Liga Champions, dan terus memenangi pertandingan demi pertandingan," ujar pemain berkebangsaan Belgia tersebut.