Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arjen Robben Pertimbangkan untuk Tinggalkan Bayern Muenchen

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 17 Februari 2018 | 17:46 WIB
Winger Bayern Muenchen, Arjen Robben (tengah), berselebrasi dengan rekan setimnya usai membobol gawang SC Paderborn di ajang DFB Pokal, Rabu (7/2/2018). (PATRIK STOLLARZ/AFP)

Pemain senior Bayern Muenchen, Arjen Robben, tengah mempertimbangkan masa depannya di tim berjuluk FC Hollywood itu.

Kontrak Robben dengan Muenchen akan berakhir pada Juni nanti.

Dengan usia yang telah memasuki 34 tahun, pemain asal Belanda itu sedang menimang-nimang masa depannya.

Eks pemain Chelsea dan Real Madrid itu mengaku memperhitungkan setiap plus dan minus dari kemungkinan-kemungkinan yang datang kepadanya.

Bahkan, ada kabar yang menyebutkan bahwa Robben didekati oleh tim Liga Amerika Serikat (MLS) dan Liga China.


Pemain Tim Nasional Belanda, Arjen Robben (kanan) mencoba melewati adangan pemain belakang Timnas Indonesia, Zulkifli Syukur dalam pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (7/6/2013). Timnas Indonesia akhirnya takluk 0-3 dari Timnas Belanda lewat 2 gol dari Siem de Jong dan Arjen Robben. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA)

"Itu adalah bahan pembicaraan yang sedang hangat saya obrolkan di rumah, di ruang keluarga. Saya biasa membicarakan itu dengan keluarga dan teman-teman saya," kata Robben seperti dilansir BolaSport.com dari Goal.

"Saya berkomunikasi dengan terbuka dan jujur dengan siapa saja yang terlibat dalam karier saya, saya tak khawatir sama sekali. Bayern memiliki rencana. Saya juga akan membuat keputusan berdasarkan rencana saya," tutur pemain berkepala plontos itu.

Menurut Robben, usia yang sudah tak lagi muda itu membuat dirinya harus mempertimbangkan kelanjutan kariernya secara matang.

(Baca Juga: Pelatih Ini Sukses Membuat Gianluigi Buffon Jatuh Cinta pada Juventus)