Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pertama Kali Musim Ini, Robert Lewandowski Nihil Gol di Kandang

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 25 Februari 2018 | 09:19 WIB
Ekspresi penyerang FC Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, setelah mencetak gol ke gawang FC Koeln pada pertandingan Liga Jerman di Allianz Arena, Kamis (14/12/2017). (CHRISTOF STACHE/AFP)

Bayern Muenchen harus puas dengan hasil imbang kala menjamu Hertha Berlin pada laga lanjutan Liga Jerman, Sabtu (24/2/2018) atau Minggu dini hari WIB.

Pada laga yang digelar di Allianz Arena tersebut, Bayern Muenchen berhasil ditahan imbang tanpa gol oleh Hertha Berlin.

Ini menjadi hasil imbang kedua Bayern di laga kandang musim ini.

Sebelumnya mereka sempat ditahan imbang Wolfsburg dnegan skor 2-2 pada pekan ke-6 Liga Jerman.

(Baca juga: Cetak Gol Lagi, Mohamed Salah Dekati Catatan Daniel Sturridge)

Hasil imbang tanpa gol pada laga semalam juga menjadi torehan buruk bagi penyerang andalan Bayern, Robert Lewandowski.

Laga semalam jadi yang pertama bagi Lewandowski gagal mencetak gol di laga kandang Bayern musim ini di Liga Jerman.

Dalam 11 laga kandang sebelumnya, penyerang asal Polandia ini slealu berhasil mencetak gol.

Ia tiga kali mencetak brace alias dua gol dan delapan kali mencetak satu gol.

(Baca juga: Duo Penembak Jitu Barcelona yang Lampaui Cristiano Ronaldo)

Total, Lewandowski mencetak 14 gol dari 11 laga kandang Bayern sebelum laga semalam.

Sepertinya jika lawan ingin mendapatkan hasil apik di kandang Bayern, salah satu langkah yang perlu dilakukan adalah menghentikan kran gol Lewandowski di Allianz Arena.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P