Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Pemain Berdarah Indonesia Ciptakan Gol Spektakuler ke Gawang Ajax Amsterdam di Liga Belanda

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Senin, 5 Maret 2018 | 17:47 WIB
Navarone Foor pemain berketurunan Indonesia yang memperkuat klub Belanda Vitesse Arnhem (instagram.com/navachesney)

Gelandang Vitesse Arnhem, Navarone Foor, berhasil menciptakan satu gol saat melawan Ajax Amsterdam dalam lanjutan Eredivise pekan ke-27, Sabtu (4/3/2018).

Bermain sebagai tim tuan rumah, Vitesse mampu unggul lebih dahulu lewat gol yang dilesakkan oleh sang gelandang, Navarone Foor.

Navarone Foor berhasil menciptakan gol pembuka pada menit k-16.

Sepakan dari luar kotak penalti pemain kelahiran Belanda yang memiliki garis keturunan Indonesia itu gagal ditangkap oleh kiper Ajax Amsterdam, Andre Onana.

(Baca Juga: Berolahraga Pakai Jersey Timnas Indonesia, Pemain Ini Ternyata Sempat Diincar Bayern Muenchen)

Berikut ini cuplikan gol Navarone Foor dilansir BolaSport.com dari Youtube:

 

Usai menciptakan gol tersebut Foor mengunggah foto di Instagram ketika kiper Ajax, Andre Onana, sedang berusaha menangkap sepakan yang ia lesakkan.

 

A post shared by Navarone Foor Amra (@navachesney) on

Gol tersebut sekaligus membawa kemenangan bagi Vitesse Arnhem atas Ajax Amsterdam dengan skor 3-2.

Berkat kemenangan tersebut, Navarone Foor cs masih bertahan di peringkat ke-6 klasemen sementara Liga Belanda musim 2017-2018.