Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - 2 Gol Fenomenal Calon Bintang Besar Real Madrid

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 16 Maret 2018 | 09:55 WIB
Vinicius Junior, pemain Flamengo kala berlaga di ajang Copa Sudamericana 2017 melawan Chapecoense di Stadion Arena Conda, Chapeco, Brasil, 13 September 2017. (NELSON ALMEIDA/AFP)

Pemain Flamengo, Vinicius Jr, menjadi bintang kemenangan timnya saat laga Copa Libertadores kontra Emelec.

Flamengo berhasil meraih kemenangan 2-1 saat melawat ke markas Emelec, Kamis (15/3/2018).

Dua gol kemenangan Flamengo dicetak oleh pemain berusia 17 tahun, Vinicius Junior.

Vinicius bisa dibilang adalah pemain masa depan timnas Brasil.

Selain itu, Vinicius sudah resmi dibeli raksasa Spanyol, Real Madrid, dari Flamengo.

(Baca juga: Skenario Undian Perempat Final Liga Champions, Tak Ada Batasan!)

Namun Vinicius baru bisa hijrah ke Spanyol pada musim panas mendatang saat usianya menginjak 18 tahun, usia legal untuk bisa dimainkan Real Madrid.

Pada laga tadi malam, Vinicius mencetak gol pertama pada menit ke-78 saat timnya tertinggal 0-1.

Ia sempat mengecoh tiga pemain lawan sebelum menceploskan bola dengan kaki kiri.

Sedangkan gol kedua ia cetak lima menit jelang bubaran.

Kali ini ia melepaskan tendangan melengkung indah dari tepi kotak penalti.

(Baca juga: Liga Champions Bukan Lagi Kontes Para Juara)

Flamengo akhirnya berhasil meraih kemenangan di kandang Emelec.

Berikut ini video ketika Vinicius mencetak dua gol tadi malam:

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P