Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang asal Indonesia, Evan Dimas Darmono, berhasil mencetak gol perdananya untuk Selangor FA pada laga Piala FA Malaysia melawan Terengganu, Jumat (16/3/2018).
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Sultan Ismail Nasiruddin Shah itu, Evan Dimas diturunkan sejak awal oleh pelatih sementara Selangor, Nazliazmi Nasir.
Selangor FA berhasil mengalahkan Terengganu dengan skor 3-1.
Pada pertandingan tersebut Evan Dimas berhasil mencetak satu gol untuk Selangor FA pada menit ke-62.
Berawal dari tendangan bebas, Evan Dimas berada pada posisi yang tepat untuk menyambut sundulan rekannya.
(Baca Juga: Banjir Kritikan di Medsos, Presiden Federasi Sepak Bola Malaysia Mengundurkan Diri)
Berada pada posisi tak terkawal, pemain berusia 23 tahun itu berhasil melakukan tendangan first time keras sehingga tak mampu dihadang oleh kiper Terengganu.
Lewat gol tersebut, Selangor FA pun berhasil berbalik unggul 2-1.
Berikut ini cuplikan gol Evan Dimas ke gawang Terengganu dilansir BolaSport.com dari Youtube:
Sementara itu, dua gol Selangor FA yang lain dicetak oleh penyerang asal Spanyol, Rufino Segovia, masing-masing pada menit ke-27 dan 20.