Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Didera Badai Cedera, Bintang Borussia Dortmund Akhirnya Kembali Merumput

By Tomy Kartika Putra - Rabu, 4 April 2018 | 15:42 WIB
Gelandang Borussia Dortmund, Marco Reus, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang RB Leipzig di Red Bull Arena dalam partai Liga Jerman, Sabtu (3/3/2018) (ROBERT MICHAEL / AFP)

Pemain tengah andalan Borussia Dortmund, Marco Reus kembali berlatih bersama skuat dan besar kemungkinan akan diturunkan melawan VfB Stuttgart.

Pemain bintang Borussia Dortmund, Marco Reus kembali berlatih setelah absen kala Borussia Dortmund dilumat Bayern Muenchen dengan skor 0-6.

Marco Reus kembali berlatih bersama skuat Dortmund selama 60 menit.

Disamping itu, pemain bertahan, Omer Toprak dan pemain sayap, Andrej Yarmolenko juga kembali berlatih usai mengalami cedera.

Dortmund akan mengalihkan perhatian dari kekalahan terbesarnya di Liga Jerman sejak 27 tahun ke pertandingan melawan VfB Stuttgart pada Minggu, (8/4/2018).

(Baca juga: 3 Kunci Sukses Comeback Sempurna Bayern Muenchen Atas Sevilla)

Meskipun Yarmolenko belum bisa bermain, pelatih Dortmund, Peter Stoeger berharap Reus dan Toprak dapat diturunkan pada pertandingan nanti.

"Kami akan tunggu dan lihat, namun ini akan menjadi hal baik jika mereka bisa kembali bermain," kata Stoeger kepada laman media Jerman, Revier Sport.


Ekspresi pelatih Borrusia Dortmund, Peter Stoeger, dalam laga leg 1 babak 32 besar Liga Europa 2017-2018 di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, pada Kamis (15/2/2018).(GUIDO KIRCHNER / DPA / AFP)

Dibeberapa musim terkahir, Marco Reus adalah pemain kunci Borussia Dortmund, namun cedera lulut memaksanya menepi dari lapangan.

Pada Februari tahun ini, sang pemain pulih dari cedera dan dapat memperkuat tim.

(Baca Juga: Bek Ini Ceritakan Sensasi Lawan Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Neymar, Siapa Lebih Hebat?)

Namun malang nasib Reus, ketika membela tim Hitam Kuning melawan Salzburg di Liga Europa, dirinya kembali mengalami cedera dan harus masuk ruang perawatan.

Meskipun baru saja kalah 0-6 dari Bayern, Die Borussen tetap duduk di peringkat tiga klasemen dan masih berpeluang lolos ke Liga Champions musim depan.

"Saya masih percaya kami akan berhasil melakukan itu (lolos ke Liga Champions)," kata Stoeger.

"Pertandingan itu (melawan Bayern) sangat menyakitkan, namun aaya tidak pernah berpikir kehilangan poin dari Bayern akan menghilangkan kesempatan kami lolos ke Liga Champions," ucap sang pelatih menambahkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P