Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belajar dari Pengalaman Pahit Barcelona, Evan Dimas dkk Diminta Tidak Lengah

By Lola June A Sinaga - Selasa, 17 April 2018 | 17:27 WIB
Dua pemain Selangor FA, Evan Dimas dan Ilham Udin menelan kekalahan 1-3 dari Pahang FA, Sabtu (24/2/2018). (Dok. Selangor FA)

 Evan Dimas Darmono dkk mendapat peringatan menjelang Piala FA setelah dibantai Kedah di Liga Super Malaysia 2018.

Pada 13 April 2018 di Stadion Darul Aman, Alor Setar, Kedah melumat Selangor FA 4-0.

Itu merupakan kekalahan keempat beruntun sekaligus telak pertama tanpa balas yang dialami Selangor FA di Liga Super Malaysia 2018.

Tiga kekalahan Selangor FA sebelumnya adalah dihajar Perak 3-0, menyerah 1-3 kepada Pahang, dan dicukur Terengganu 4-1.

Nah, empat kekalahan beruntun itu menjadi bayang-bayang hitam bagi Evan Dimas dkk menjelang perempat final leg kedua Piala FA Malaysia 2018.

Selangor FA akan menjamu Kuala Lumpur pada perempat final kedua Piala FA Malaysia 2018 di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Sabtu (21/4/2018) pukul 20.00 WIB.

Pada perempat final leg pertama, Selangor menang 3-0.

(Baca juga: Semenit Bobol Gawang Lawan, Penyerang Ini Jadi Pemain Singapura Pertama Cetak Gol untuk Klub Jepang)

Kiper Selangor FA Norazlan Razali mengingatkan Evan Dimas dkk untuk tak mengulangi penampilan buruk saat dihajar Kedah pekan lalu.

Norazlan meminta Evan Dimas dkk belajar dari kekalahan besar itu.

"Puncak kekalahan dari Kedah itu adalah karena para pemain gagal menjaga semangat bermain sebagai pasukan seperti ditunjukkan ketika mengalahkan Terengganu dan Kuala Lumpur pada Piala FA," ucap Norazlan, sebagaimana dikutip BolaSport.com dan SuperBall.id dari Harian Metro Malaysia, Selasa (17/4/2018).

Kiper berusia 32 tahun itu mengakui mereka tak bermain sebagai satu kesatuan dan tidak menunjukkan kesungguhan untuk menang.