Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pelatih Liverpool Sebut Bintang Celtic FC Setara Philipp Lahm

By Bayu Chandra - Jumat, 20 April 2018 | 23:17 WIB
Para pemain Celtic FC dan pelatih Brendan Rodgers memberikan salut buat suporter pascaduel Liga Champions lawan Paris Saint-Germain di Celtic Park, Glasgow, 12 September 2017. (PAUL ELLIS / AFP)

Pelatih Celtic FC, Brendan Rodgers menyebut bintangnya, Callum McGregor, sudah setara eks kapten Bayern Muenchen dan timnas Jerman, Philipp Lahm.

Gelandang internasional Skotlandia itu telah mencetak enam gol dan empat assist dalam 31 penampilan bersama Celtic di Liga Skotlandia musim ini.

Hal itu membuat Brendan Rodgers tidak sungkan membandingkan bintangnya tersebut dengan Philipp Lahm.

(Baca juga:Radja Nainggolan: Liga Champions Impian Semua Pesepak Bola)

"Kami berbicara tentang Philipp Lahm, yang jelas merupakan pemain hebat bagi Bayern Muenchen," tutur Rodgers, dikutip BolaSport.com dari laman Dailystar.co.uk.

"Callum adalah Lahm versi saya. Di manapun dia bermain, dia memiliki kemampuan luar biasa," kata eks pelatih Liverpool itu.

(Baca juga:Paul Pogba Susul Neymar ke Paris Saint-Germain)


Bek FC Zenit, Domenico Criscito (kiri), menarik baju gelandang Celtic, Callum McGregor, dalam laga leg kedua babak 32 besar Liga Europa di Stadion Saint Petersburg, Rusia, pada 22 Februari 2018.(YURI KADOBNOV/AFP)

Celtic dijadwalkan akan melawan Hibernian dalam lanjutan Liga Premiership Skotlandia, Minggu (21/4/2018).

Pada duel sebelumnya, Celtic mampu menang tipis 2-1 atas Hamilton Academical dengan satu gol dilesakkan Callum McGregor pada menit ke-3.

Duel kontra Hibernian nanti sekaligus bisa menjadi laga penentuan bagi Celtic untuk menahbiskan diri sebagai juara Premiership musim ini atau tujuh kali secara beruntun!