Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Musim 2017-2018 bisa disebut menjadi musim kesuksesan Pep Guardiola bersama Manchester City, dan mantan klub yang pernah ia latih, Barcelona dan Bayern Muenchen.
Pep Guardiola sukses memenangi gelar Liga Inggris bersama Manchester City musim ini.
Selain itu Pep Guardiola juga sukses membawa Manchester City memenangi Piala Liga Inggris.
Dua gelar tersebut menjadi persembahan untuk Manchester City pada musim kedua Guardiola menjadi manajer di Inggris.
Namun, kesuksesan tak hanya diraih Guardiola bersama klubnya musim ini.
(Baca Juga: 5 Pemain Akademi Manchester United yang Siap Dimainkan di Tim Utama Musim Depan, Termasuk Si Anak Hilang)
Dua mantan tim yang pernah dilatih pria berkepala plontos itu, Barcelona dan Bayern Muenchen juga sedang menikmati kesuksesan.
Barcelona baru saja memastikan memenangi gelar Liga Spanyol usai mengalahkan Deportivo la Coruna 4-2.
Tak hanya itu, Barcelona juga sukses memenangi gelar Copa del Rey musim ini.
Meskipun harus terlempar dari Liga Champions, raihan Barcelona musim ini cukup fantastis.
(Baca Juga: 5 Fakta Usai Laga Manchester United Vs Arsenal, Termasuk Rekor Buruk Arsene Wenger)
Sementara itu Bayern Muenchen juga masih belum terbendung di Liga Jerman.
FC Bayern Muenchen resmi jadi juara Liga Jerman setelah menang 4-1 atas FC Augsburg, Sabtu (7/4/2018), di bawah kepelatihan Jupp Heynckes yang menjadi arsitek tim sementara.
Trofi tersebut menjadi trofi ke-28 FC Bayern Muenchen, sekaligus yang ke-6 berturut-turut sejak musim 2012-2013.
Bayern juga masih punya peluang memenangi DFB Pokal (Piala Jerman), setelah melaju ke final untuk melawan Eintracht Frankfurt.
(Baca Juga: Wow! 5 Pemain Jebolan La Masia Ini Siap Promosi ke Tim Utama Barcelona)
Bayern Muenchen juga masih memiliki peluang melaju ke final Liga Champions meski takluk pada leg pertama semifinal Liga Champions dari Real Madrid.
Akankah kesuksesan Pep Guardiola dan para mantan klub yang ia latih berlanjut pada musim depan?