Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dilarang Dampingi Atletico Madrid, Diego Simeone Tetap Catatkan Prestasi Mentereng

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Jumat, 4 Mei 2018 | 16:25 WIB
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, melakukan protes keras pada laga leg pertama semifinal Liga Europa melawan Arsenal di Stadion Emirates, Kamis (26/4/2018) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB. ( IAN KINGTON/AFP )

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, raih catatan menarik dalam karier meski jalani sanksi tak dampingi tim kala singkirkan Arsenal dalam semifinal Liga Europa.

Atletico Madrid berhasil kandaskan harapan Arsenal melenggang ke final Liga Europa berkat kemanangan 1-0 di kandang sendiri, Stadion Wanda Metropolitano, pada Jumat (4/5/2018) dini hari WIB.

Satu gol kemenangan Los Rojiblancos dilesatkan oleh Diego Costa pada menit ke-45. Gol Costa membuat skuat asuhan Diego Simeone unggul 2-1 secara agregat, karena di pertemuan pertama mereka imbang 1-1 melawan Arsenal.

Menerima umpan terobosan Antoine Griezmann, Costa yang berlari dari sisi kiri tak terkejar oleh bek Arsenal, Hector Bellerin.

(Baca Juga: Sadio Mane: Kami Ini Liverpool, Siapa Saja Bisa Kami Kalahkan)

Costa pun langsung melepaskan tembakan terukur dalam kotak penalti yang memperdayai David Ospina.

Kemenangan ini menjadi catatan penting bagi kiprah Simeone melatih klub rival sekota Real Madrid.


Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, melakukan protes keras dan membuatnya diusir wasit pada laga leg pertama semifinal Liga Europa melawan Arsenal di Stadion Emirates, Kamis (26/4/2018) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB. ( IAN KINGTON/AFP )

Meskipun dalam laga dini hari tadi, ia menjalani sanksi larangan mendampingi tim, lantaran melakukan protes keras terhadap wasit pada laga leg pertama semifinal.

(Baca Juga: Wahai Antonio Conte, Jangan Pasang 3 Bek agar Liverpool Gagal Menang Melawan Chelsea!)