Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah mengunci gelar juara Liga Prancis 2017-2018, Paris Saint-Germain (PSG) menambah satu lagi trofi dari ajang piala domestik.
PSG keluar sebagai kampiun Piala Prancis seusai membungkam Les Herbiers 2-0 dalam laga final di Stade de France, Selasa (8/5/2018).
Gol sang raksasa Paris datang dari Giovani Lo Celso dan Edinson Cavani.
Menghadapi Les Herbiers yang "cuma" dari kasta ketiga, PSG tampil begitu mendominasi permainan dengan penguasaan bola mencapai 75 persen.
Kendati menguasai alur bola, mereka harus menunggu sampai menit ke-26 untuk membuka keunggulan.
(Baca Juga: Antara Juventus, Napoli, Duo Milan dan AS Roma, Siapa yang Pendukungnya Paling Rajin Ke Stadion?)
Gol perdana Le Parisien lahir lewat sepakan Giovano Lo Celso dari luar kotak penalti.
4 - Giovani Lo Celso has scored 4 goals in his last 6 games in all competitions with Paris, 2 more than in his first 46. Reward. pic.twitter.com/Ve7nyNZM76
— OptaJean (@OptaJean) May 8, 2018
Torehan tersebut sekaligus menjadi satu-satunya pada babak pertama.
Peluang kembali menghampiri PSG saat memasuki interval kedua, tepatnya menit ke-74.
Wasit memberikan penalti kepada skuat asuhan Unai Emery setelah Cavani dilanggar di dalam kotak penalti lawan.
(Baca Juga: Diminati 11 Klub Besar, Klub Ini Paling Berpotensi Dapatkan Gianluigi Donnarumma!)
Kans tersebut pun mampu dikonversi menjadi gol oleh sang striker.
11 - Edinson Cavani has scored 11 goals in 9 domestic cups finals (8 in 5 Coupe de la Ligue finals, 3 in 4 Coupe de France finals). Specialist. pic.twitter.com/Q7k2nU5k69
— OptaJean (@OptaJean) May 8, 2018
Skor 2-0 untuk PSG bertahan sampai pertandingan selesai.
Gelar ini menjadi yang keempat bagi PSG secara berturut-turut alias quattrick.
Bukan cuma itu, PSG juga semakin mengukuhkan diri sebagai raja Piala Prancis dengan 12 kali menjadi juara.
(Baca Juga: 11 untuk 11, Real Madrid Simpan Nomor Punggung Gareth Bale untuk Mohamed Salah)
Les Herbiers 0-2 PSG (Giovani Lo Celso 26', Edinson Cavani 74')
Les Herbiers: 1-Matthieu Pichot, 21-Marie, 26-Maxime Dequaire, 5-Adrien Pagerie, 2-Diaranke Fifana, 28-Vincent Vanbaleghem (Adrian Dabasse 62'), 19-Pierre Germann (Ambroise Gboho 63'), 6-Sebastien Flechon, 11-Louis Bongongui, 7-Joachim Eickmayer (Clement Couturier 88'), 18-Kevin Rocheteau
Pelatih: Stephane Masala
PSG: Kevin Trapp, 32-Dani Alves (Thomas Meunier 86'), 2-Thiago Silva, 17-Yuri, 5-Marquinhos, 8-Thiago Motta (Julian Draxler 68'), 11-Angel Di Maria, 25-Adrien Rabiot, 18-Giovani Lo Celso, 9-Edinson Cavani, 29-Kylian Mbappe (Javier Pastore 86')
Pelatih: Unai Emery
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on