Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Liga Europa - Antoine Griezmann Spesialis Gagal di Laga Puncak

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 16 Mei 2018 | 15:45 WIB
Penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann (kiri), berduel dengan bek Arsenal, Calum Chambers, dalam laga leg kedua semifinal Liga Europa di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol pada 3 Mei 2018. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

Laga final Liga Europa 2017-2018 akan dilangsungkan pada Kamis (17/5/2018) dini hari WIB mulai pukul 01.45 WIB.

Wakil Liga Prancis, Olympique Marseille, akan berhadapan dengan utusan Liga Spanyol, Atletico Madrid, dalam pertandingan yang dilangsungkan di Parc Olympique Lyonnais dan menurut rencan akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi SCTV.

Sebagai 'tim buangan' dari Liga Champions, Atletico Madrid mulai tampil di Liga Europa 2017-2018 dari babak 32 besar.

Dalam perjalanan menuju pertandingan final, striker andalan Los Colchoneros, Antoine Griezmann, menjadi pencetak gol terbanyak tim.

Penyerang timnas Prancis ini mencetak 4 gol, diikuti Saul Niguez (3), Kevin Gameiro (2), Diego Costa (2), Koke (2), Fernando Torres (2), Vitolo (1), dan Angel Correa (1).

Atletico Madrid jelas akan berharap Antoine Griezmann kembali memberikan penampilan terbaik pada partai final nanti.

Tapi, Griezmann punya catatan buruk setiap kali bermain di pertandingan final.

Dua kali tampil dalam laga final kompetisi bergengsi, pemain kelahiran 21 Maret 1991 itu selalu gagal. 

Kegagalan pertama terjadi di final Liga Champions 2015-2016, yang mempertemukan Atletico Madrid dengan Real Madrid pada 28 Mei 2016.

Antoine Griezmann gagal mengeksekusi penalti pada menit ke-48.