Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bergulirnya kompetisi Liga Super Malaysia 2018 di bulan Ramadhan diyakini tidak akan mempengaruhi kinerja dan performa pemain Selangor FA, Evan Dimas Darmono.
Evan Dimas, yang kini dijuluki Anak Ajaib di Malaysia, yakin bahwa dirinya tak akan menenemui kendala ketika bermain di bulan Ramadhan.
Pasalnya, pemain yang berjasa hantarkan Bhayangkara FC merengkuh gelar juara Liga 1 musim 2017 ini menganggap bahwa bergulirnya kompetisi di bulan Ramadhan bukanlah hal baru baginya.
"Bermain di bulan Ramadhan bukanlah suatu hal yang aneh bagi saya. Karena, sewaktu saya membela Bhayangkara FC musim lalu, kompetisi Liga 1 tetap berlangsung pada bulan Ramadhan," kata Evan Dimas, dilansir dari Berita Harian.
(Baca juga: Media Vietnam Sebut Egy Maulana Vikri Seorang Pembunuh)
"Jadi, berbekal pengalaman saya tersebut, saya optimistis mampu mempertahankan prestasi dan kebugaran kami agar senantiasa berada dalam kondisi yang terbaik demi memberikan kemenangan bagi tim," kata Evan Dimas menambahkan.
Bahkan, pemain berusia 22 tahun ini mengaku mendapat pengalaman baru saat menjalani ibadah puasa di negeri orang.
Evan menantikan pengalaman baru untuk bersahur dan berbuka puasa bersama rekan satu tim.
(Baca juga: Penalti Kontroversial di Laga Persija Kontra Home United Disorot Komentator Asing)
"Saya bersyukur mendapat pengalaman berpuasa sebagai anak rantau. Saya hanya bersahur sendirian tadi pagi," ujar Evan Dimas.