Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Julian Nagelsmann siap menyeberang dari TSG Hoffenheim ke RB Leipzig. Pelatih berusia 30 tahun itu sepakat menukangi Sang Banteng, julukan Leipzig, mulai tahun depan.
Peresmian kesepakatan Julian Nagelsmann dengan RB Leipzig dibeberkan pada Kamis (21/6/2018).
Lewat akun Twitter, kubu Leipzig mengumumkan Nagelsmann bakal diikat hingga 2023.
Tugasnya membesut klub kejutan Liga Jerman itu akan dimulai per musim 2019-2020.
"Saya berutang kepada semua anggota klub Hoffenheim, pemain, dan pendukung. Semua orang tahu saya akan melakukan segalanya untuk menggapai tujuan ambisius hingga saat akhir komitmen pada Hoffenheim," ucapnya, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
Nagelsmann menjabat posisi pelatih kepala di Hoffenheim sejak Februari 2016.
(Baca juga: Rekapitulasi Liga Jerman 2017-2018, Degradasi Pertama Hamburg dan Debut Hoffenheim di Liga Champions)
Dalam usia 28 tahun saat itu, dia mencatat rekor sebagai pelatih termuda yang menukangi tim Bundesliga 1 atau kompetisi lapis teratas Liga Jerman.
Nagelsmann musim lalu sukses membawa Hoffenheim lolos ke zona Liga Champions untuk kali pertama sepanjang sejarah klub.
Karena prestasinya sebagai pelatih muda bertalenta, dia sempat dikaitkan dengan Arsenal, Real Madrid, dan tentu saja rival lokal, Bayern Muenchen.