Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Persamaan Egy Maulana Vikri dengan Farshad Ahmadzadeh, Bintang Iran yang Bermain untuk Slask Wroclaw

By Bagas Reza Murti - Rabu, 25 Juli 2018 | 14:43 WIB
Penampilan Pemain asal Iran yang Slask Wroclaw, Farshad Ahmadzadeh dalam laga melawan Cracovia pada Jumat (20/7/2018) (slaskwroclaw.pl)

Laga kedua kasta tertinggi Polandia, Ekstraklasa antara Lechia Gdansk Vs Slask Wroclaw pada Jumat (27/7/2018) diprediksi bakal menjadi adu skill antara dua pemain, yaitu Egy Maulana Vikri dan Farshad Ahmadzadeh.

BolaSport.com mencatat 5 persamaan antara Egy Maulana Vikri dengan bintang asal Iran, Farshad Ahmadzadeh.

1. Sama-sama pemilik nomor 10


Lechia Gdansk resmi mengontrak Egy Maulana Vikri dengan durasi 3 Tahun hingga 30 Juni 2018 dengan opsi perpanjangan 2 tahun ( Lechia.pl )

Egy dan Farshad sama-sama menjadi pemilik nomor 10 untuk masing-masing klub yang dibelanya.

Keduanya juga sama-sama baru direkrut unutk musim 2018-2019.

Egy Maulana Vikri menandatangani kontrak jangka panjang bersama Lechia Gdansk per 9 Juli 2018 usai sebelumnya menimba ilmu di SKO (Sekolah Khusus Olahraga) Ragunan.

Sementara Farshad bergabung ke Slask Wroclaw pada 4 Juli 2018 dari klub asal Iran, Persepolis.

(Baca juga: 5 Fakta Tentang The New Neymar Milik Barcelona)

2. Kaki kiri dominan