Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
AS Roma menelan kekalahan 1-4 dari Tottenham Hotspur pada turnamen pramusim International Champions Cup (ICC) 2018, Kamis (26/7/2018).
AS Roma berhadapan dengan Tottenham Hotspur pada lanjutan International Champions Cup (ICC) di Qualcomm Stadium, Kamis (26/7/2018).
Roma memanfaatkan laga ini untuk menjajal rekrutan baru mereka pada bursa transfer musim panas ini.
Javier Pastore, gelandang yang baru diboyong Roma dari Paris Saint-Germain, turun sebagai starter.
Pemain asal Argentina itu bertandem dengan pemain baru Roma lainnya, Bryan Cristante.
Sementara di kubu Tottenham Hotspur, tak ada pemain baru yang diturunkan karena memang klub belum bergerak di bursa transfer.
Pada laga itu, Roma harus mengalami comeback dari Tottenham Hotspur.
Sempat unggul 1-0 pada awal-awal laga, Tim Serigala Ibu Kota Italia harus kebobolan empat kali di babak pertama.
Dua gol Fernando Llorente dan dua gol Lucas Moura membuat skor 1-4 hingga pertandingan berakhir.