Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Steven Gerrard sukses meraih kemenangan perdana di Liga Skotlandi sebagai pelatih Rangers FC.
Steven Gerard sukses membawa Rangers FC meraih kemenangan perdana di Liga Skotlandia.
Tim kota Glasgow ini mengalahkan St Mirren 2-0 di Stadion Ibrox, Minggu (12/8/2018) pada pekan ke-2 Liga Skotlandia.
Dua gol The Gers, julukan Rangers FC, diciptakan oleh Alfredo Morelos (menit ke-14) dan Connor Goldson pada menit (24').
That feeling when you score your first #Rangers goal. pic.twitter.com/SzPoM5rekJ
— Rangers Football Club (@RangersFC) August 12, 2018
Kemenangan atas St Mirren ini membuat klub asuhan Steven Gerrard mengumpulkan empat poin dalam dua laga.
(Baca Juga: Maurizio Sarri Tak Akan Jadikan Chelsea seperti Napoli)
Sebelumnya pada laga pekan perdana Liga Skotlandia, Steven Gerrard gagal mencatakan kemenangan di laga debutnya sebagai pelatih Rangers.
Tim asuhannya hanya bermain imbang melawan Aberdeen dengan skor 1-1 di Pittodrie Stadium pada Minggu (5/8/2018).
Meski memulai laga Skotlandia dengan baik, Steven Gerrard tampaknya harus segera membenahi mental para pemainnya.
Pasalnya dalam dua laga perdana Rangers FC di Liga Skotlandia, pemain mereka selalu terkena kartu merah.
Pada laga kontra Aberdeen, Alfredo Morelos harus menerima kartu merah langsung dari wasit, meskipun sanksi penyerang asal Kolombia diturunkan menjadi kartu kuning oleh pihak Liga Skotlandia.
Sedangkan di laga kontra St Mirren giliran Ross McCrorie yang mendapatkan kartu merah.
Ujian selanjutnya yang akan dihadapi Gerrard dan timnya akan berlangsung pada Jumat (17/8/2018) dengan melawan wakill Slovenia, Maribor, di kualifikasi Liga Europa.
Rangers diprediksi bakal menang dan lolos mengingat mereka sudah menang 3-1 di leg pertama pekan lalu.