Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, mengatakan bahwa timnya akan melakukan beberapa perubahan susunan pemain jelang laga Liga Europa kontra Videoton FC.
Chelsea bakal menjamu wakil Liga Hungaria, Mol Vidi FC atau yang dulu lebih dikenal dengan Videoton FC, di Stadion Stamford Bridge.
Pertandingan pekan kedua Grup L Liga Europa tersebut, direncanakan dihelat pada Kamis (4/10/2018) waktu setempat atau Jumat dini hari pukul 02.00 WIB.
Pelatih Maurizio Sarri pun menyatakan akan membuat lima hingga tujuh perubahan susunan pemain Chelsea menjelang laga tersebut.
(Baca Juga: Maurizio Sarri: Strategi Antonio Conte di Chelsea Bikin David Luiz Puyeng)
"Saya pikir semua pemain siap, tetapi saya harus membuat 5, 6 atau 7 perubahan pemain," kata Sarri, seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Saya belum tahu, saya ingin melihatnya terlebih dahulu pada sesi latihan sore ini dan latihan terakhir pada esok pagi hari," ucap Sarri menambahkan.
Opsi untuk melakukan perubahan susunan pemain ditengarai menjadi upaya Sarri untuk mengistirahatkan beberapa pemain kunci timnya.
Pasalnya, tiga hari berselang mereka harus kembali berlaga di Liga Inggris menghadapi Southampton.
Selain itu, dua pemain The Blues, Pedro Rodriguez dan Ruben Loftus-Cheek dilaporkan sedang mengalami cedera.
(Baca Juga: Qarabag Vs Arsenal - Jika The Gunners Lolos ke Final Liga Europa, Henrikh Mkhitaryan Tetap Tak Dibawa?)
(Baca Juga: Ross Barkley Merasa Pantas Kembali Perkuat Timnas Inggris)
"Saya harus berbicara kepada Pedro yang telah berupaya lebih baik seperti halnya Loftus-Cheek," terang pelatih asal Italia itu.
"Loftus-Cheek tidak beruntung dalam tiga pekan terakhir selepas jeda internasional, ia memiliki masalah. Namun, dalam lima atau enam hari terakhir ia sudah membaik dan kelak bisa dimainkan," katanya.