Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Dia Daftar 15 Nomine Calon Peraih Ballon d'Or Wanita Pertama

By Verdi Hendrawan - Selasa, 9 Oktober 2018 | 08:36 WIB
Dari kiri ke kanan: Luka Modric, Didier Deschamps, dan Marta, berpose dengan trofi masing-masing dalam acara penganugerahan The Best FIFA Football Awards di London, 24 September 2018. (BEN STANSALL / AFP)

Terhitung mulai edisi 2018, akan ada 3 nama pemenang pada gala Ballon d'Or. Hal ini disebabkan oleh adanya penambahan dua kategori baru.

Selain Ballon d'Or yang sebelumnya diperebutkan oleh pesepak bola pria, France Football sebagai penggagas menambahkan dua kategori baru, yaitu Ballon d'Or untuk wanita dan Kopa Trophy, yaitu gelar pemain muda terbaik dunia di bawah 21 tahun.

Rencananya, penentuan siapa pemain yang terpilih sebagai peraih gelar Ballon d'Or 2018 ini baru akan diketahui pada 3 Desember mendatang di Paris, Prancis.

Sebelumnya sudah dikabarkan bahwa akan ada 15 nomine terpilih dari para pesepak bola wanita dunia untuk berebut gelar tersebut, sebelum dikerucutkan menjadi tiga.

Kini France Football telah meliris daftar nama calon peraih gelar Ballon d'Or pertama untuk wanita tersebut.

(Baca juga: Daftar 10 Nomine Teratas Peraih Kopa Trophy 2018 - AC Milan Terbanyak)

Dari 15 nama tersebut, para pesepak bola wanita yang membela Olympique Lyonnais Feminin sangat mendominasi.

Ada 7 pemain dari atau hampir setengah dari total nomine Ballon d'Or wanita 2018 berasal dari Olympique Lyonnais Feminin.

(Baca juga: Ini Dia Daftar 30 Nomine Ballon d'Or 2018 - Real Madrid Masih Mendominasi)

Berikut daftar 15 nomine Ballon d'Or wanita 2018:

  1. Lucy Bronze (Olympique Lyonnais Feminin)
  2. Pernille Harder (SV Werder Bremen)
  3. Ada Hegerberg (Olympique Lyonnais Feminin)
  4. Amandine Henry (Olympique Lyonnais Feminin)
  5. Lindsey Horan (Portland Thorns)
  6. Fran Kirby (Chelsea Women)
  7. Sam Kerr (Red Stars Chicago)
  8. Saki Kumagai (Olympique Lyonnais Feminin)
  9. Amel Majri (Olympique Lyonnais Feminin)
  10. Dzsenifer Marozsan (Olympique Lyonnais Feminin)
  11. Marta (Orlando Pride)
  12. Lieke Martens (FC Barcelona Femeni)
  13. Megan Rapinoe (Seattle Reign)
  14. Wendie Renard (Olympique Lyonnais Feminin)
  15. Christine Sinclair (Portland Thorns)
 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mauro Icardi mulai merangkak untuk menjadi top scorer sepanjang masa Inter Milan. . #mauroicardi #inter #seriea

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on