Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Berdarah Malaysia Kelahiran Australia Salip Duo Pemain Bertahan Indonesia di Liga Thailand

By Estu Santoso - Senin, 15 Oktober 2018 | 18:52 WIB
Pemain belakang Sukothai FC asal Malaysia yang lahir di Australia, Curran Ferns. (twitter.com/harimau_abroad)

BOLASPORT.COM – Bek berdarah Malaysia kelahiran Australia, Curran Singh Ferns menyalip dua pemain belakang Indonesia untuk urusan kontrak baru di Liga Thailand.

Duo pemain belakang Indonesia di Liga Thailand, Ryuji Utomo dan Rudolof Yanto Basna belum ada kabar dapat kontrak baru seperti bek kelahiran Australia berdarah Malaysia ini.

Kabar terbaru terkait masa depan Curran Singh Ferns di Liga Thailand sudah terungkap.

(Baca juga: Lawan Timnas U-19 Indonesia di Laga Pamungkas Grup A Piala Asia U-19 2018, Sukses Bungkam Malaysia)

Pada Minggu (14/10/2018) petang WIB, akun Twitter penyedia info soal sepak bola Malaysia mengunggah kabar soal bek 25 tahun ini.

”Pemain berdarah campuran Malaysia-Australia, Curran Ferns telah sah menyambung kontrak bersama klubnya Sukhotai FC,” bunyi cuitan itu.

(Baca juga: Berita Piala AFF 2018 - 30 Pemain Dipanggil Timnas Vietnam untuk TC di Korea Selatan)

”Dia terus membawa nama Malaysia beraksi di Liga Thailand selain Shahrel Fikri.”

Musim 2018, Liga Thailand 1 selain ada pemain asing asal Malaysia kelahiran Australia itu, juga ada Shahrel Fikri.