Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Shanghai SIPG di ambang prestasi meraih gelar pertama di Liga Super China sekaligus membuat asa Fabio Cannavaro sirna untuk membuat sejarah dan pada laga terbaru ada sembilan gol tercipta.
Pada Sabtu (3/11/2018), Guangzhou Evergrande yang dilatih Fabio Cannavaro malu di kandang setelah dikalahkan tamunya, Shanghai SIPG dengan sembilan gol tercipta pada skor akhir 4-5 pada pekan ke-28 Liga Super China 2018.
(Baca juga: Striker asal Brasil Ini Dihukum Larangan Main di Liga Super China 2018 Gara-gara Usap Pipi)
Shanghai SIPG yang ditangani eks pelatih FC Porto, Vitor Pereira tak hanya memenangi laga dan mengapit tiga poin.
Namun, The Red Eagles juga menjauhkan poin mereka dari Guangzhou Evergrande di puncak klasemen sementara Liga Super China 2018.
Kompetisi yang tinggal dua pekan lagi, Shanghai SIPG unggul lima poin atas Guangzhou Evergrande, yang merupakan juara bertahan.
Pertemuan kedua tim di Stadion Tianhe akhir pekan ini memang jadi penentuan bagi kedua tim dalam persaingan perebutan gelar juara.
(Baca juga: Gandeng Borussia Dortmund, Klub Elite Liga Thailand Ini Dinilai Memiliki Langkah Maju)
Dengan poin saat ini 65, Shanghai SIPG tinggal sekali menang atau dua kali imbang pada dua pekan terakhir Liga Super China 2018.