Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BATE Borisov Vs Chelsea - Alasan Ilmiah Maurizio Sarri Tak Bawa Alvaro Morata

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Kamis, 8 November 2018 | 02:03 WIB
Aksi penyerang Chelsea, Alvaro Morata, pada laga kontra Derby County dalam babak 16 besar Piala Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, Rabu (31/10/2018). (DOK. TWITTER.COM @CHELSEAFC)

Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, memberikan penjelasan terkait keputusan tak membawa Alvaro Morata jelang partai Liga Europa kontra BATE Borisov.

Maurizio Sarri membuat keputusan mengejutkan menjelang laga Liga Europa antara Chelsea versus BATE Borisov pada Jumat (9/11/2018) pukul 00.55 WIB.

Maurizio Sarri tak membawa striker Alvaro Morata ke dalam daftar 19 pemain Chelsea yang diberangkatkan menghadapi pertandingan Liga Europa di Borisov Arena nanti.

Keputusan ini cukup aneh lantaran Alvaro Morata baru saja menemukan ketajamannya bersama The Blues.

Ia mencetak dua gol yang membawa Chelsea menggulung Crystal Palace dengan skor 3-1, pada pekan terbaru Liga Inggris, Minggu (4/11/2018).

Namun demikian, Sarri punya alasan lain ketika ditanya apakah sebaiknya tetap membawa dan memainkan Morata.

"Tidak, saya justru berpikir sebaliknya," tutur Sarri, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Chelsea.

"Morata tetap tinggal di Cobham (markas latihan tim) untuk beristirahat dan berlatih. Sebab, ia sangat sering bermain dalam beberapa periode terakhir," katanya menambahkan.

Baca Juga:

Pelatih berusia 59 tahun itu berpikir akan lebih berguna bagi tim untuk menjaga kebugaran Morata melalui dua atau tiga sesi latihan daripada memainkannya.

"Wajar seorang pesepak bola memainkan tiga pertandingan dan beristirahat satu laga. Di sisi lain, mungkin kami hanya membutuhkan 13-14 pemain (dalam laga ini)," ujar eks pelatih Napoli ini.

"Terkadang lebih baik bagi pemain untuk berlatih ketimbang bermain, demi mengasah kualitas fisik.

"Bila mereka hanya bermain, mereka akan kehilangan kualitas fisik yang dibutuhkan, dan itu terbukti secara ilmiah melalui periode 21 hari (bermain tanpa henti)," ucapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ingat, banyak faktor untuk menentukan besaran biaya transfer. Usia, sisa kontrak, status homegrown jadi beberapa di antaranya. Bagaimana menurut BolaSporter harga mereka? #samuelumtiti #davinsonsanchez #trentalexanderarnold #kylewalker #antoniorudiger #virgilvandijk

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P