Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Langkah Bayern Muenchen kembali tertahan di Liga Jerman usai ditahan imbang 3-3 oleh tim zona degradasi Fortuna Duesseldorf, pada pertandingan pekan ke-12 Liga Jerman di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Jerman, Sabtu (24/11/2018).
Bayern Muenchen tengah berusaha memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara Liga Jerman, sekaligus mengejar Borussia Dortmund di peringkat teratas.
Laga melawan Fortuna Duesseldorf pun diharapkan jadi ajang meraup tiga poin, mengingat tim promosi ini juga berstatus tim yang tengah berkutat di urutan ke-17 klasemen sementara.
(Baca juga: Bima Sakti Hiraukan Hastag Kosongkan GBK)
Nyatanya, Bayern ditahan imbang 3-3 oleh Fortuna.
Mereka memulai laga dengan unggul 2-0 pada 20 menit pertama lewat gol-gol Niklas Suele (17') dan Thomas Mueller (20').
Gol Dodi Lukebakio pada menit ke-44 mengakhiri babak pertama dengan skor 2-1.
Memasuki babak kedua, Thomas Mueller kembali mencetak gol pada menit ke-58.
Namun, Bayern gagal meraih tiga poin yang mereka cari.
Dodi Lukebakio mengejutkan Allianz Arena dengan dua gol tambahannya, yaitu pada menit ke-77 dan masa injury time.
Bayern kini mengoleksi 21 poin, tertinggal 9 angka dari Borussia Dortmund.
Borussia Dortmund sendiri awet di puncak klasemen usai menang 2-1 melawan Mainz 05 di Stadion OPEL ARENA, Mainz, Jerman, pada hari yang sama.
Gol-gol Paco Alcacer (66') dan Lukasz Piszczek (76') hanya bisa dibalas oleh Robin Quaison (70').
Hasil Liga Jerman pekan ke-12, Sabtu (24/11/2018):
Bayern Muenchen 3-3 Fortuna Duesseldorf (Niklas Suele, 17', Thomas Mueller, 20', 58'; Dodi Lukebakio, 44', 77', 90+3')
Hertha Berlin 3-3 TSG Hoffenheim (Vedad Ibisevic, 13', Matthew Leckie, 71', Valentino Lazaro, 87'; Kerem Demirbay, 1', Andrej Kramaric, 10', Ermin Bicakcik, 55')
FC Augsburg 1-3 Eintracht Frankfurt (Sergio Cordova, 90'; Jonathan Alexander de Guzman, 1', Sebastien Haller, 47', Ante Rebic, 68')
Mainz 05 1-2 Borussia Dortmund (Robin Quaison, 70'; Paco Alcacer, 66', Lukasz Piszczek, 76')
Vfl Wolfsburg 1-0 RB Leipzig (Jerome Roussillon, 50')
Schalke 04 5-2 FC Nuernberg (Steven Skrzybski, 26', 84', Amine Harit, 32', Guido Burgstaller, 70', Bastian Oczipka, 90+3'; Federico Palacios, 38', Adam Zreak, 78')