Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UEFA Umumkan Kompetisi Baru Setelah Liga Champions dan Liga Europa

By Sri Mulyati - Senin, 3 Desember 2018 | 14:14 WIB
Trofi Liga Champions 2017-2018. ( DOK. TWITTER LIGA CHAMPIONS )

Benua Eropa akan memiliki kompetisi baru yang menemani Liga Champions serta Liga Europa.

Persatuan Asosiasi Sepak Bola Seluruh Eropa (UEFA) telah mengumumkan secara resmi kompetisi ketiga mereka ini.

Hal ini berdasarkan pada rapat yang digelar oleh Asosiasi Klub Benua Eropa (ECA).

"Komite Eksekutif UEFA telah setuju untuk mengubah format kompetisi antarklub mulai musim 2021-2022," kata Presiden ECA, Andrea Agnelli.

"Menindaklanjuti permintaan para anggota ECA untuk meningkatkan jumlah peserta kompetisi klub di Eropa, maka kami memutuskan untuk mengembangkan kompetisi ketiga yang beranggotakan 32 tim," kata Agnelli menambahkan.

Baca Juga:

Hal ini membuat ketiga kompetisi UEFA kini memiliki 96 peserta.

Setiap kompetisi diikuti oleh 32 klub dari negara-negara anggota UEFA.

Menurut ECA, keputusan untuk menambah kompetisi baru ini dimaksudkan demi meningkatkan nilai persaingan.

Selain itu, ada aturan baru yang memperbolehkan 34 asosiasi sepak bola untuk berpartisipasi di fase grup.

Selama ini, hanya ada 26 asosiasi yang diperbolehkan untuk masuk ke dalam fase grup.

Para juara liga dari setiap asosiasi juga akan mendapat prioritas tertinggi.

Hingga saat ini, ECA sendiri belum menemukan nama yang tepat untuk kompetisi baru mereka.

Perumusan kompetisi baru ini tak lepas dari kerja sama yang intensif antara ECA dan UEFA selama setahun terakhir.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P