Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Target Arema FC di Putaran Pertama Liga 1 Sangat Sulit Tercapai

By Ovan Setiawan - Senin, 24 Juli 2017 | 14:40 WIB
Teriakan kiper Arema FC, Kurnia Meiga saat timnya menjamu Mitra Kukar pada pekan kedelapan Liga 1 musim 2017 di Stadion Gajayana, Kabupaten Malang, 28 Mei 2017. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM, MALANG – Arema FC ingin menembus lima besar pada akhir putaran pertama Liga 1 musim 2017. Sayang, hal itu sulit tercapai.

Soal persaingan ketat Liga 1 jelang akhir putaran pertama, Arema FC bukan satu-satunya tim yang dihadapkan hal itu.

Jelang pekan terakhir putaran pertama ini, persaingan papan atas memang berlangsung sengit.

Pucuk pimpinan klasemen yang  sebelumnya di pegang oleh PSM Makassar juga terjadi pergeseran. Persipura Jayapura ke puncak klasemen dengan mengoleksi 30 poin.

Skuat Mutiara Hitam, julukan Persipura  memuncaki klasemen karena mempertahankan tren positif di dua pekan secara berturut-turut.

Baca juga:

Mereka menang 2-0 di kandang Arema FC, lalu Persipura membungkam tamunya, PS TNI, dengan skor 2-1, akhir pekan lalu.

Kemenangan Persipura di Malang tersebut secara tak langsung memengaruhi target awal Arema FC. Apalagi, skuat berjulukan Singo Edan juga kalah di markas Semen Padang.

Sebelumnya, Arema FC mengincar finis di lima besar pada putaran pertama. Catatan itu diyakini hal tersebut akan memudahkan langkah mereka saat memulai putaran kedua.

”Kami seharusnya berada di lima besar, karena itu sangat baik sebagai modal di putaran kedua,” tutur Aji Santoso, pelatih Arema FC.