Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Calon Penyelamat Persib Bandung

By Muhammad Robbani - Rabu, 26 Juli 2017 | 15:21 WIB
Pemain Persib Bandung saling bersalaman menjelang dimulainya laga melawan Bhayangkara FC dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (4/6/2017). (FERNANDO RANDY/BOLA/JUARA.NET)

Persib Bandung terpuruk di peringkat 14 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 21 poin.  

Persib kesulitan mendapat kemenangan dan selalu meraih hasil imbang di empat laga terakhir mereka.

Teranyar, mereka ditahan Persija Jakarta 1-1 dalam laga panas yang berakhir dengan kericuhan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (22/7/2017).

Manajer Persib Umuh Muchtar menilai bahwa keterpurukan timnya lantaran tak mempunyai seorang penyerang mumpuni.

Sergio van Dijk absen dan menjalani pengobatan di Belanda. Adapun Carlton Cole tak bermain sesuai harapan.

Umuh pun menyebut faktor krisis penyerang menjadi akar masalah yang tengah dialami timnya.

Mau tidak mau, mendatangkan penyerang tajam jadi opsi yang akan dipilih Maung Bandung demi memperbaiki posisi tim di putaran kedua nanti.

Melalui berbagai penilaian, setidaknya ada lima penyerang layak direkrut Persib di bursa transfer putaran kedua. Berikut kandidatnya:

1. Ilija Spasojević

Ilija Spasojevic saat memperkuat Persib Bandung (TRIBUNNEWS)

Pasca dilepas klub Malaysia, Melaka United, pada Juni 2017, Spaso, sampai saat ini belum mendapatkan klub baru.

Spaso punya kenangan indah bersama Persib dengan menjuarai Piala Presiden 2015 dan mencetak empat gol di ajang itu.

Selepas cabut dari Melaka, dia memberi kode dengan mengganti foto profil Instagram miliknya ke foto dirinya saat memegang trofi Piala Presiden 2015.