Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Anjuran Legenda Persib: Maung Bandung Butuh Striker Seperti Ini

By Budi Kresnadi - Sabtu, 29 Juli 2017 | 23:54 WIB
Selebrasi trio Madura United: Slamet Nurcahyo, Peter Odemwingie, dan Tanjung Sugiarto (kiri ke kanan) seusai mencetak gol ke gawang Perseru Serui pada pekan kelima Liga 1 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, 8 Mei 2017. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Persib Bandung gencar memburu striker untuk mempertajam lini depan pada putaran kedua Liga 1 2017. Sejumlah nama muncul, di antaranya Ilija Spasojevic dan Reinaldo Costa.

Legenda Persib, Sutiono Lamso, setuju bahwa Persib harus secepatnya merekrut striker. Bukan hanya seorang bomber tapi kalau bisa dua.

Ia mengatakan bahwa salah satunya harus striker asing.

"Jangan tanggung-tanggung, striker asing incaran Persib harus  punya kelas. Persib juga butuh striker lokal sebagai pelapis," ujar Sutiono kepada BOLASPORT, Sabtu (29/7/2017).

Menurut bomber Persib era 1990-an yang biasa disapa Suti ini, striker yang akan direkrut harus memiliki kecepatan dan naluri gol seperti marquee player Madura United, Peter Odemwinge.

Ia menilai striker Maung Bandung sekarang, Sergio van Dijk dan Carlton Cole, bukan tipe striker cepat. Sehingga, mereka akan sulit membongkar pertahanan lawan.

Diakuinya, dua nama yang disebut-sebut bakal merapat ke Bandung, Spaso dan Reinaldo, merupakan striker bagus. Tetapi, mereka juga memiliki kekurangan dalam kecepatan.

"Kalau ada, lebih baik cari striker lain yang karakter bermainnya seperti Peter Odemwinge di Madura United," jelasnya.