Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mundurnya Aji Santoso sebagai pelatih Arema FC tampaknya tidak menggoyahkan semangat manajemen tim berjulukan Singo Edan untuk mempertahankan generasi emas pertama di jajaran tim pelatih. Mereka siap mengangkat asisten pelatih baru dengan status legenda Arema.
“Untuk konsep ini akan coba kami pertahankan. Mungkin, kami akan mengangkat asisten pelatih baru,” ucap General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Ditinggalkan oleh Aji, di balik kemudi Arema FC saat ini bercokol nama-nama seperti Joko Susilo yang menjabat sebagai pelatih kepala, dibantu oleh asisten pelatih Singgih Pitono dan Kuncoro serta pelatih kiper Yanuar Hermansyah.
Lantas siapa yang akan diangkat oleh manajemen Arema FC sebagai asisten baru? Hingga saat ini manajemen Arema FC masih menutup rapat siapa sosok yang akan masuk dalam jajaran tim pelatih Arema FC itu.
Baca Juga:
“Kami tunggu saja. Saat ini, mereka masih menangani tim,” tutur Ruddy.
Bila merujuk konsep generasi emas pertama yang membawa Arema juara Galatama pada 1993, calon asisten pelatih Arema FC mengerucut pada beberapa nama.
Salah satunya adalah Siswantoro yang saat ini masih menjabat sebagai pelatih kepala tim Liga 2, Persekam Metro FC, Kabupaten Malang.
Indikasi munculnya nama Siswantoro semakin kuat lantaran Arema FC dan Persekam Metro FC memiliki saling keterkaitan yang kuat.