Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Walau Mandul dalam Tiga Partai, Odemwingie Tetap Beri Kontribusi Penting

By Suci Rahayu - Sabtu, 5 Agustus 2017 | 09:53 WIB
Striker Madura United, Peter Odemwingie, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Arema FC dalam laga pekan ke-6 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur (14/05/2017) Minggu malam. (SUCI RAHAYU/JUARA.NET)

Marquee player Madura United, Peter Odemwingie, tercatat sudah tiga pertandingan beruntun absen mencetak gol.  

Meski begitu, pelatih Gomes de Oliveira tetap memuji penampilan anak asuhnya tersebut.

Odemwingie kembali gagal mencetak gol saat Persela menjamu Madura United di pekan ke-18 Liga 1, Jum'at (4/8/2017) sore di Stadion Ratu Pamelingan.

Meski Odemwingie gagal cetak gol, Madura United mampu menang dengan skor 2-1 atas Persela.

Menurut Gomes, tidak adil menilai Odemwingie dari gol yang dia cetak.

Permainan mantan Stoke City tersebut harus dilihat lewat kontribusi penting lain pada tim,  seperti asisnya pada Slamet Nurcahyo saat berhadapan dengan Persela. 

"Gol Slamet terjadi karena skil individu Odemwingie."

"Jangan cuma memberikan nilai hanya dari gol yang dia ciptakan, dia memberi umpan untuk Slamet cetak gol," kata Gomes.

Jumlah gol Odemwingie saat ini stagnan pada angka 13 gol.

Pemain asal Nigeria juga dipastikan tidak akan bisa menambah gol di pekan selanjutnya saat Madura United bermain melawan Bali United.

Pasalnya, Odemwingie akan absen lantaran sanksi akumulasi kartu. 

Pemain berusia 35 tahun mendapatkan kartu kuning dalam laga kontra Persela.

Kartu kuning itu merupakan kartu kelimanya di Liga 1 dan membuatnya absen satu laga. 

"Ini jadi ujian untuk Madura United, kami akan bermain tanpa Odemwingie, kami memang benar dia akumulasi."

"Kami harus berjuang untuk tunjukkan bahwa Madura United bukan hanya Odemwingie," tandas pelatih asal Brasil ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P