Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Presiden Joko Widodo secara resmi melepas kontingen Indonesia untuk SEA Games 2017 Kuala Lumpur, Malaysia, di halaman tengah Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (7/8/2017) pagi. Pada momen ini, para pemain timnas U-22 juga turut serta.
Presiden kelahiran Solo, Jawa Tengah, itu mengingatkan para kontingan Indonesia akan mewakili Bangsa Indonesia dalam SEA Games 2017 Malaysia.
Dalam pidatonya, Jokowi berharap para atlet-atlet yang berlaga di SEA Games 2017 Malaysia harus benar-benar menunjukan semangatnya.
Sebab, Indonesia sudah pernah menjadi juara umum di ajang bergengsi se Asia Tenggara tersebut.
"Bangsa Indonesia adalah negara yang telah 10 kali menjadi juara umum di SEA Games, negara dengan jumlah penduduk terbanyak di Asia Tenggara, sebanyak 250 juta mendukung saudara-saudara untuk mengharumkan nama bangsa dan negara," ucap Jokowi.
Baca juga: 4 Pelaku Sepak Bola Asia Tenggara yang Layak Disebut Suami Idaman
Jokowi mengibaratkan saat para atlet jatuh 250 juta rakyat Indonesia akan menangis, saat para atlet bangkit 250 juta rakyat Indonesia juga akan bersorak gembira.
SEA Games menurut Jokowi menjadi 'batu' untuk meloncat ke Asian Games 2018, Juara Umum di SEA Games 2017 akan menjadi kemenangan ke-11 bangsa Indonesia.
"Satu hal yang lebih penting selain meraih medali SEA Games adalah saudara sekalian menunjukkan kepada dunia bahwa kita adalah bangsa yang tangguh, bangsa yang bisa bersaing, bangsa yang bermental pemenang yang menjunjung tinggi fairplay, disiplin, jadilah sumber inspirasi sumber optimisme bagi seluruh rakyat Indonesia," ucap Jokowi.
Baca juga: Wanita Cantik Ini adalah Istri David Beckham-nya Liga Vietnam