Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Daftar Pelatih Lokal Yang Pernah Menukangi Persib Bandung

By Irwan Febri Rialdi - Kamis, 10 Agustus 2017 | 14:49 WIB
logo persib (tribun-kaltim.com)

 Persib Bandung menjadi salah satu klub dengan sejarah panjang pada kompetisi sepak bola Indonesia.

Tim kebanggaan kota Bandung ini memiliki sederet pelatih lokal tersohor tanah air yang pernah mengukir sejarah hingga prestasi pada perjalanan Persib Bandung selama ini.

Berikut daftar pelatih lokal yang pernah menangani Persib Bandung:

  1. Omo Suratmo


Omo Suratmo(Kompasiana.com)

Persib menjadi Runner-up pada Kompetisi Perserikatan 1982-1983 setelah di final dikalahkan PSMS melalui drama adu pinalti 2-3 (0-0).

2. Ade Dana
Membawa Persib juara Kompetisi Perserikatan 1989-1990 dan menjadi Runner-up kompetisi 1984-1985 setelah dikalahkan PSMS 3-4 (2-2) melalui adu penalti.


Ade Dana(persib.co.id)

3. Nandar Iskandar


Nandar Iskandar(Tribunnews.com)

Arsitek Persib saat meraih juara Kompetisi Perserikatan 1986. Ia kembali dipercaya menjadi pelatih Persib selama dua musim pada kompetisi 1996-1997 dan 1997-1998.

4. Indra M. Thohir


Indra Thohir(Tribunnews.com)

Mengantarkan Persib menjuarai Kompetisi Perserikatan 1994 dan Liga Indonesia I 1994-1995. Ia kembali dipercaya pada kompetisi 2001-2002 dan 2005-2006.

5. Risnandar Soendoro


Risnandar Soendoro(Jabar-tribun.com)

Meloloskan Persib ke babak "12 Besar" Liga Indonesia II/1995-1996 dan kembali menjadi pelatih pada kompetisi 2006-2007, tetapi mundur di putaran pertama.

6. M. Suryamin
Menjadi pelatih pada kompetisi 1998-1999. Kemudian dipertahankan setahun, tetapi mundur pada putaran pertama. Era dia mulai menggunakan pemain-pemain muda.


M. Suryamin(persib.co.id)

7. Deny Syamsudin


Deni Syamsudin saat sakit(Jabar-tribun.com)

Persib menempati peringkat 8 dari 12 konsestan pada kompetisi 2001-2002. Kompetisi sebelumnya, mengemban tugas sebagai asisten pelatih Indra Thohir.

8. Jaya Hartono


Jaya Hartono saat latih Persib Bandung 2008-2010(simamaung.com)

Persib menempati peringkat 3 kompetisi 2008-2009. Kemudian, diperpanjang setahun, tetapi mengundurkan diri pada pertengahan putaran kedua.

9. Daniel Roekito


Daniel Roekito(Tribunnews.com)
. Daniel Roekito
Menjadi pelatih ketiga Persib pada musim kompetisi 2010-2011. Ia menggantikan Jovo Cuckovic setelah "Maung Bandung" menyelesaikan enam pertandingan.

10. H. Djadjang Nurdjaman


Pelatih Persib Bandung, Djajang Nurdjaman.(BUDI KRESNADI/JUARA.NET)

Ia pernah menjadi asisten pelatih Indra Thohir ketika PERSIB meraih juara Liga Indonesia I 1994-1995.  

Setelah itu, dia juga menjadi asisten pelatih Arcan Iurie pada Liga Indonesia 2007-2008.

Setelah itu, dia berkipran menjadi asisten pelatih di Pelita Jaya. Pada Liga Super Indonesia 2012-2013 menjadi pelatih kepala PERSIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P