Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib Bandung menjadi tim yang paling santer dikaitkan dengan Milomir Seslija pasca-pengunduran dirinya dari Persiba Balikpapan.
Hal ini bermula dari pernyataan Manager Persib Bandung, Umuh Muchtar, yang mengkalim bahwa Milo akan menukangi Maung Bandung untuk putaran kedua Liga 1.
Pelatih berusia 53 tahun tersebut mengajukan pengunduran diri melalui pesan singkat di WhatsApp.
Terkait isu yang mengaitkan nama Persib, suporter Persib Bandung lantas menyerupakan kasus Milo dengan gelandang mereka, Raphael Maitimo.
Kasusnya mirip maitimo lagi yaa :))) https://t.co/f8Bs53umgL
— viking kampus (@vikingkampus) August 10, 2017
Seperti diketahui sebelumnya, kabar hengkangnya Maitimo dari PSM Makassar ke Persib dianggap lantaran masalah materi.
Pemain kelahiran Rotterdam, Belanda, itu dinilai lebih mementingkan gaji yang lebih besar.
Namun pemain yang kini menjadi motor serangan Persib itu sudah memberikan konfirmasi.
Ia mengakui jika perbedaan visi antara dirinya dan pelatih PSM, Robert Rene Alberts, menjadi pemicu untuk hengkang dari PSM Makassar.