Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wasit asal Iran Akan Pimpin Laga Arema FC Vs Persib Bandung

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 12 Agustus 2017 | 02:44 WIB
Tiga pemain Persib, Vladimir Vujovic (kiri), Hariono, dan Supardi Nasir (kanan) mengawasi pergerakan gelandang Arema FC, Dendi Santoso pada laga pekan pertama Liga 1 musim 2017 di Stadion GBLA, Kota Bandung, 15 April 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/JUARA.NET)

Tiga wasit asal Iran bakal memimpin pertandingan Liga 1 antara Arema FC dan Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu, (12/8/2017).

Bonyadifard Moou bakal bertindak sebagai wasit utama.

Adapun dua kompatriotnya, Alinezhadian Saeid dan Mirzabeigi Ali, menjadi asisten wasit.

Penunjukan ketiganya diungkapkan oleh pelatih kiper Persib Bandung, Anwar Sanusi.

"Berdasarkan hasil pertemuan teknik, pertandingan besok wasitnya dari Iran," kata Anwar di kantor Arema, Jumat (11/8/2017).

Baca juga:

Perangkat pertandingan Arema FC vs Persib pun akan menyiapkan alat bantu komunikasi berupa earphone dan microphone tanpa kabel untuk menunjang kinerja wasit.

Ini bukanlah kali pertama Persib Bandung menjalani partai liga yang dipimpin oleh wasit asing.

Sebelumnya, mereka juga merasakan kepemimpinan wasit Shaun Evans dari Australia saat melawan PS TNI.