Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Harga Lilipaly, Ini Penjelasan Bos Bali United

By Yan Daulaka - Minggu, 13 Agustus 2017 | 14:58 WIB
CEO Bali United, Yabes Tanuri menyambut kedatangan Stefano Lilipaly sesaat sebelum diperkenalkan kepada awak media di Bebek Bengil, Kuta, Bali, Minggu (13/8/2017) (ANDREYAN DAULAKA/JUARA.net )

Manajemen Bali United secara mengejutkan mendatangkan Stefano Lilipaly pada putaran kedua Liga 1 musim ini. Gelandang berusia 27 tahun tersebut direkrut dari klub kasta kedua Liga Belanda SC Cambuur.  

Dia tinggalkan Cambuur sebelum Eerste Divisie musim 2017-2018 bergulir, sedangkan Liga 1 kompetisi sudah memasuki tengah musim.
Di Bali United, Lilipaly dikontrak selama 3.5 musim terhitung dari setengah musim tersisa 2017 ini hingga
Akhir musim 2020, atau tepatnya selama 41 bulan.
 
Perihal besarnya nilai kontrak Lilipaly, CEO Bali United, Yabes Tanuri enggan membeberkannya.
 
"Saya hanya bisa sebutkan kalau nilai kontraknya Stefano kemungkinan terbesar di Liga Indonesia saat ini." ucap Yabes Tanuri.

Terakhir, SC Telstar yang merupakan klubnya hingga Januari 2017, sempat membanderol Lilipaly sekitar Rp 14 miliar.

Bisa saja harganya melambung mengingat penampilannya yang gemilang bersama Cambuur selama setengah musim.

Dari 21 penampilan, dia mencetak 8 gol dan enam assist. Beberapa kali golnya terpilih sebagai gol terbaik.

Selain itu, dia juga menjadi salah satu pilar penting yang membawa SC Cambuur lolos ke semifinal Piala Belanda musim lalu.