Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mengais Rezeki dari Dua Hajatan Besar Arema FC

By Suci Rahayu - Senin, 14 Agustus 2017 | 14:15 WIB
Penjual kaos Arema saat perayaan ulang tahun klub ke-30 pada Jumat (11/8/2017). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Akhir pekan lalu, Arema FC menggelar dua hajatan besar. Pertama, Arema FC merayakan ulang tahun ke-30 pada hari Jum’at (11/8/2017) dan pertandingan akbar melawan Persib Bandung yang digelar keesokan hari.

Dua hajatan ini dirayakan dengan meriah oleh Arema FC dan publik sepakbola di Malang Raya. Rangkaian parade aksi, bazar, hingga konvoi keliling kota. Puncaknya adalah laga Arema FC melawan Persib di Stadion Kanjuruhan.

Keriuhan yang ditimbulkan ini rupanya menghadirkan rejeki bagi Reza. Ia adalah pedagang kaus dan beberapa pernak-pernik dengan motif Arema. Omzet yang dia peroleh pun naik drastis jika dibanding hari bisanya.

“Kemarin yang kaus khusus edisi ulang tahun, kami sampai kehabisan stok. Kami ambil 60 potong langsung habis. Padahal itu yang pesan masih banyak sekali,” ujar Reza.

“Kalau tahun lalu, saat melawan Persib Bandung, kami bisa dapatkan hasil penjualan Rp 15 Juta. Itu kotor hitungannya. Tapi kalau untuk tahun ini kami masih belum hitung semuanya dapat berada totalnya,” sambung Reza.

Reza mengakuu menjajakan barang dagangannya di dua tempat. Pada hari ulang tahun, ia berjualan di Jalan Kertanegara, di depan Stasiun Kota Malang. Kemudian, ia juga berjualan di area Stadion Kanjuruan pada laga Arema melawan Persib.

Selain itu, Reza juga menjual secara online lewat media sosial. Selama satu pekan ini, diakui oleh Reza penjualan online juga mengalami peningkatan omzet yang cukup besar. Sama seperti penjualan langsung yang dilakukan.

“Kalau lewat online ini kami menyasar konsumen dari luar kota. Sejauh ini yang beli banyak dari Kalimantan, terutama di Balikpapan dan Samarinda. Kemudian dari Bali, Jakarta dan Bayuwangi juga banyak,” tandasnya.