Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Iba dengan Kondisi Persegres, Wanderley Ungkap Resep Persipura

By Segaf Abdullah - Selasa, 15 Agustus 2017 | 14:49 WIB
Pelatih Persipura Jayapura, Wanderley da Silva, dalam laga kontra Persija Jakarta pada pekan ke-13 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 8 Juli 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM)

Pelatih Persipura Jayapura, Wanderley da Silva Junior, menunjukkan simpatinya terkait kondisi yang tengah dialami Persegres Gresik United.

Persegres semakin kesulitan untuk keluar dari zona degradasi. Faktor teknis dan non-teknis menjadi penyebab.

Terkini, pada pekan ke-19 Liga 1, Persegres dijahar 0-4 oleh Persipura di Stadion Tri Dharma, Gresik, Senin (14/8/2017) malam WIB.

Sudah begitu, Ultrasmania, sebutan suporter Persegres, pun melancarkan aksi protes dengan memboikot pertandingan tersebut. Hal itu dilakukan terkait info bahwa Agus Indra dkk sudah dua bulan tidak gajian.

"Kami pernah mengalami masa sulit seperti Persegres sekarang. Tidak hanya di dalam tetapi di luar tim. Kondisi itulah yang membuat pemain sulit untuk fokus dalam pertandingan," ucap Wanderley pada sesi temu media pasca-laga.

"Menurut saya, semua komponen tim harus duduk bersama dan mencari solusi. Kekuatan Persipura yakni mengambil keputusan bersama untuk kemajuan tim," tutur pelatih asal Brasil itu.

Persipura memang sempat labil pada awal kompetisi. Meski begitu, kini Boaz Solossa dkk sukses memimpin klasemen sementara dengan 37 poin.