Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan Persegres, Pelatih Persib Sebut Nama Persiba

By Budi Kresnadi - Sabtu, 19 Agustus 2017 | 14:52 WIB
Pelatih caretaker Persib Bandung, Herrie Setyawan, memberikan instruksi kepada pemainnya saat tampil melawan Arema FC dalam laga pekan ke-19 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Sabtu (12/08/2017) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Nama Persiba Balikpapan tiba-tiba disebut caretaker pelatih Persib Bandung, Herrie Setiawan, jelang duel kontra Persegres Gresik United, Minggu (20/8/2017) di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Pelatih yang biasa disapa Jose ini rupanya mengingatkan Atep dan kolega bahwa papan bawah bukan berarti gampang ditaklukan.

Buktinya, di putaran pertama Persib kesulitan saat menjamu Persiba yang tengah terpuruk di dasar klasemen.

Baca Juga:

"Jangan sampai kejadian lawan Persiba terulang. Awalnya kami anggap lawan bisa dikalahkan dengan mudah. Ternyata, anak-anak hanya menang 1-0," ujar Herrie kepada wartawan, Jumat (18/8/2017).

Bahkan, Maung Bandung baru bisa membobol gawang Persiba di menit ke-89 oleh Raphael Maitimo pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) 11 Juni 2017.

Herrie pun wanti-wanti agar penggawa Persib jangan sampai lengah, apalagi menganggap enteng lawan. Ia menganggap tim-tim yang berhadapan dengan Persib punya motivasi lebih.

"Kendati berada di dasar klasemen Persegres tak bisa dianggap sebelah mata. Memasuki putaran kedua secara kekuatan sudah berbenah. Salah satunya dengan kembalinya Sasa Zecevic," jelasnya.