Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Madura United, Greg Nwokolo, mengakui Persija Jakarta memiliki lini pertahanan yang sangat kuat.
Meski begitu, Greg tetap optimistis bisa membobol gawang Persija yang biasanya dikawal Andritani Ardhiyasa.
Madura United akan berjumpa Persija di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Senin (21/8/2017),
Laga ini bakal menjadi pertemuan dua tim dengan lini serang terbaik dan pertahanan terbaik.
Hingga saat ini, Madura United sudah mengoleksi 34 gol.
Sementara Persija memiliki rekor dengan jumlah kebobolan paling sedikit.
“Semoga kita mampu untuk membongkar pertahanan mereka karena Persija adalah salah satu klub yang punya pertahanan yang terbaik di Indonesia,” ucap Greg.
Pada pertemuan pertama, Madura United mempunyai catatan bagus dengan mengalahkan Persija dengan skor 0-1 di Stadion Patriot.
Kala itu, Laskar Sape Kerap menang berkat gol tendangan jarak jauh Peter Odemwingie.
Greg berharap kemenangan tersebut terulang pada laga kandang.
Ia berjanji akan tampil maksimal jika kondisinya sudah benar-benar pulih.
Pasalnya, saat ini mantan pemain Persija itu masih belum sembuh total usai cedera melawan Bali United.
“Kondisi sudah baik, sudah latihan dan progresnya cukup bagus."
"Saya harapkan sudah bisa bermain melawan Persija."
"Tapi saya ingin kondisi 100 persen sembuh dulu."
"Penting bagi saya untuk bermain all out karena kita ingin menang di kandang,” tegas Greg.
Lalu, Jika tampil melawan Persija dan sukses mencetak gol, apakah Greg akan melakukan selebrasi? “Belum tahu, lihat saja situasi di pertandingan besok,” tutup pemain yang juga pernah bermain di Arema ini. Suci Rahayu