Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasrat Persija Nodai Rekor Kandang Madura United

By Segaf Abdullah - Minggu, 20 Agustus 2017 | 14:36 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra (tengah), bersama perwakilan pemain, Vava Mario Yagalo (kiri), dalam sesi jumpa media pralaga kontra Madura United di Distro Madura United, Pamekasan, Minggu (20/8/2017) siang WIB. (SEGAF ABDULLAH/BOLASPORT.COM)

Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, berhasrat untuk menodai rekor kandang Madura United (MU) pada pekan ke-21.

Persija bakal dijamu Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Senin (21/8/2017) malam WIB.

Sejauh ini, MU belum terkalahkan pada laga kandang. Slamet Nurcahyo cs menjadi pengumpul poin tertinggi pada laga di rumah sendiri dengan 29 angka.

MU mencatatkan sembilan kemenangan dan dua hasil seri dari total 11 laga yang dilangsungkan di Stadion Gelora Bangkalan maupun Pamelingan.

"Kami ingin mencuri poin, satu poin bagus. Tetapi, kemenangan akan lebih bagus buat kami," tutur Teco, sapaan Stefano Cugurra pada sesi jumpa pers pralaga di Distro Madura United, Pamekasan, Minggu (20/8/2017) siang WIB.

"Jarak poin antartim di klasemen cukup dekat. Jika kami menang, poin kami sama dengan MU," ucap pelatih asal Brasil itu.

Persija saat ini menduduki posisi keenam klasemen sementara Liga dengan 32 poin. MU berada di urutan ketiga dengan 35 poin.