Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Klub dengan Perolehan Kartu Kuning Terbanyak Pekan ke-22 Liga 1

By Fallen Oktafian - Rabu, 30 Agustus 2017 | 14:55 WIB
Pelatih PS TNI Ivan Kolev (tengah) menghadiri konferensi pers usai menghadapi Borneo FC di pekan 19 Liga 1, Minggu (13/8/2017). (CORNEL DIMAS/TRIBUNKALTIM.CO)

Dua tim dengan perolehan kartu kuning terbanyak di liga 1 Indonesia, yaitu PS TNI dan PSM Makassar akan bertanding pada Rabu (30/8/2017).

Di lansir BolaSport dari laman resmi Liga Indonesia, tim dengan perolehan kartu kuning terbanyak sampai pekan ke-22 Liga 1 adalah PS TNI kemudian disusul PSM Makassar.

Sampai pekan ke-22 Liga Indonesia, PS TNI tercatat sebagai tim dengan perolehan kartu sebanyak 71 kali. Rinciannya adalah 67 kartu kuning dan 4 kartu merah.

Pada pekan ini, PS TNI akan menjamu Barito Putera di Stadion Pakansari, Bogor pada Rabu (30/8/2017).

Sedangkan PSM Makassar menempati klasemen sementara Liga 1 di posisi ke-4 dengan raihan 38 poin.

Perolehan kartu pelanggaran PSM Makassar hingga pekan ke-22 berjumlah 62 kartu dengan rincian 57 kartu kuning dan 5 kartu merah.

Jadwal pertandingan PSM Makassar pekan ke-22 akan mempertemukan Arema FC Vs PSM Makassar di stadion Kanjuruhan, Malang pada Rabu (30/8/2017).

Salah satu pemain yang terkena implikasi dari akumulasi kartu kuning adalah penggawa Juku Eja, Hamka Hamzah, yang terpaksa absen saat melawan Arema.