Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Sumbang Tiga Kambing ke Tiga Tempat Berbeda

By Muhammad Robbani - Kamis, 31 Agustus 2017 | 20:58 WIB
Ekspresi Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, dalam laga Persija kontra Mitra Kukar pada pekan keenam Liga 1 musim 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, Minggu (14/5/2017). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET)

Manajemen Persija Jakarta ikut memeriahkan Idul Adha dengan menyumbang hewan kurban ke tiga tempat berbeda.  

Pada Idul Adha tahun ini yang jatuh pada hari Jumat, 1 September 2017, manajemen Macan Kemayoran berkurban kambing.

Tiga tempat itu adalah lokasi yang sangat dekat dengan keseharian Persija, baik lokasi latihan dan tempat bertanding.

Kambing dari manajemen disumbang ke panitia kurban di Stadion Patriot Bekasi, panitia kurban di masjid yang berdekatan dengan mess pemain Persija, Halim Perdana Kusuma, Jakarta Timur, dan untuk panitia kurban Polres Metro Bekasi.

Polres Metro Bekasi yang kecipratan rezeki dari Persija, mengucapkan rasa terima kasihnya.

"Terima kasih pak Gede Widiade. Dua ekor kambing kurban dari bapak sudah diterima panitia kurban Polres Metro Bekasi."

"Semoga menjadi berkah dan bertambah rezeki," bilang Aslan, Kabag Ops Polres Metro Bekasi.