Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada Jumat (1/9/2017), seluruh umat Islam merayakan Hari Raya Idul Adha, termasuk para pemain Bali United dan ofisial tim.
Dilansir BolaSport.com dari baliutd, Jumat (1/9/2017), para pemain dan ofisial klub Bali United sangat antusias merayakan hari besar tersebut.
Penyembelihan hewan kurban dilakukan oleh para pemain dan ofisial tim Bali United sendiri.
Bali United mengurbankan sebanyak enam ekor kambing dan dilakukan di sebelah mess tempat para pemain tinggal.
Pemain Belakang Bali United, Abdul Rahman, terlibat langsung dalam pemotongan hewan kurban tersebut.
"Ya, saya memang biasa ikut dalam tradisi kurban saat di kampung."
"Hampir tiap tahun saya ikut serta saat hari raya Idul Adha."
"Semoga saja kurban kita tahun ini menjadi berkah," ujar Abdul Rahman.
Abdul Rahman memang terlihat sangat ahli dalam hal memotong hewan kurban.
Selain itu, dilihat dari story instagram @baliunitedfc, tampak manajemen Bali United juga membagikan daging kambing yang telah dipotong kepada warga kurang mampu yang tinggal di sekitar mess Bali United.