Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengamat Sepak Bola di Bali Sudah Prediksi Bali United Akan jadi Juara Liga 1, Ini Perhitungannya

By Metta Rahma Melati - Rabu, 6 September 2017 | 15:24 WIB
Selebrasi empat pemain Bali United: Dias Angga, Sylvano Comvalius, Nick van der Velden, dan Stefano Lilipaly (dari kiri ke kanan) seusai mencetak gol ke gawang Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 musim 2017 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (3/9/2017). (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Bali United menjadi klub tangguh semenjak dimulainya putaran kedua, mereka sampai pekan ke-22 ini bertahan di puncak klasemen dengan 44 poin.

Penampilan gemilang Bali United sejalan dengan produktifnya penyerang mereka, Sylvano Comvalius.

Sylvano Comvalius menjadi top scorer Liga 1 dengan mengemas 25 gol dengan total 3 asisst.

Untuk menjadi juara Liga 1 Bali United harus melakoni 12 laga kedepan.

Pengamat sepak bola Bali, Made Sony Kawiarda mengatakan Bali United harus berhati-hati pada sisa laga tersebut.

"Harus hati-hati pada setiap laga tersisa. Harus hari-hati pada akumulasi kartu dan cedera. Contoh timnas Indonesia U-22, kalah di semifinal karena akumulasi kartu akibat ulah pemain," kata Sony dikutip dari tribunnews.com.

Sony menyoroti soal akumulasi dan cedera yang menggagalkan anak asuhan Luis Milla untuk meraih gelar juara SEA Games 2017, ia berharap pemain Bali United tak melakukan kesalahan tersebut.

(Baca Juga: Baru 9 Kali Membela Timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Kejar Produktivitas Gol Evan Dimas)

Menurut Sony Bali United harus mempertahankan peforma untuk dapat menjadi juara Liga 1.

Bali United harus berhati-hati dengan rival seperti Persib Bandung, Arema Malang, dan Persija.

"Hati-hati, Persib Bandung, Arema Malang, dan Persija Jakarta trennya sedang naik," kata Sony dikutip dari tribunnews.com.

Sony mengatakan kunci Bali United untuk dapat menjadi juara adalah konsistensi dan harus merebut poin dari tiga laga away melawan Persib Bandung, Bhayangkara FC, dan PSM Makassar.

"Karena menurut saya tiga laga away ini anggap saja hilang poin. Kalau bisa merebut dua poin dari tiga laga away ini sangat baik," kata Sony dikutip dari tribunnews.com.

Sementara itu Bali United harus memaksimalkan poin penuh pada lima laga kandang, mengingat Serdadu Tridatu sangat apik jika bermain kandang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P