Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Vs Persela Lamongan - Singo Edan Dihampiri Kabar Buruk Tentang Masa Depan Kurnia Meiga

By Ramaditya Domas Hariputro - Sabtu, 16 September 2017 | 17:14 WIB
Kiper Arema Cronus, Kurnia Meiga. (Iwan Setiawan/Juara.net)

Kabar buruk menyertai Arema FC jelang bertanding kontra Persela Lamongan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (16/9/2017) malam ini.

Kiper tumpuan Singo Edan, Kurnia Meiga, diisukan tidak akan memperkuat klub asal Kota Malang hingga akhir musim.

Seperti dilansir Wearemania.net, General Manager Arema FC Ruddy Widodo mengkonfirmasi akan hal tersebut.

Pria asal Madiun itu mengungkapkan bahwa Arema FC kini tengah mencari penjaga gawang sebagai pengganti Meiga.

Menurutnya, langkah tersebut sebagai antisipasi karena kondisi Kurnia Meiga yang masih belum bisa dipastikan kesembuhannya.

"Kami sebenarnya masih berharap Meiga sembuh, hanya saja kami butuh menyiapkan seandainya hingga turnamen ASCIT digelar kami masih bermain tanpa Meiga."

(Baca Juga: Arema FC Vs Persela Lamongan - Dihantui Tren Buruk, Singo Edan Tampil Pincang di Hadapan Aremania)

"Opsinya tentu dengan meminjam kiper dari klub yang saat ini sedang tidak dalam track juara, misalnya dari Gresik United atau Persiba," ungkap Ruddy.

Ruddy juga menambahkan, tim Singo Edan kini memang dilanda krisis penjaga gawang yang sepadan dengan kualitas Meiga.

Penyakit yang menjangkit kiper asal Jakarta tersebut memang cukup mengundang perhatian dari publik sepak bola beberapa waktu lalu.

Pasalnya, Meiga sempat santer dirumorkan tengah terkena guna-guna ilmu hitam hingga mengalami kebutaan pada kedua matanya.