Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Madura United dipastikan tidak akan bersikap ramah saat menjamu Sriwijaya FC pada pekan ke-25 Liga 1 musim, Jumat (22/9). Tuan rumah dengan julukan Laksar Sape Kerap tidak akan memberi kesempatan bagi Sriwijaya FC untuk bangkit dan mencuri poin.
Jelang laga yang akan digelar di Stadion Gelora Ratu Pemelingan, Pamekasan itu, Sriwijaya FC sedang membidik momen untuk bangkit.
Laskar Wong Kito dalam beberapa pekan terakhir meraih hasil buruk, termasuk saat kalah 3-4 dari tamunya, PSM Makassar, pekan lalu.
”Kami tidak bisa kasih kesempatan Sriwijaya bangkit,” ucap Pelatih Madura United, Gomes de Oliveira.
(Baca juga: Penyerang Persib Musim 2010-2011 Jadi Penyelamat Timnya dari Kekalahan di Liga Singapura)
”Kami juga ingin mendapatkan hasil bagus karena ini sudah masuk dalam fase akhir kompetisi. Tinggal 10 pertandingan lagi di liga.”
Gomes ingin Madura United tidak memberi ampun meski Sriwijaya FC sedang terpuruk.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on
Hal yang sama juga disuarakan oleh bek kiri Madura United, Rendy Siregar. Ia ingin rekan-rekannya memanfaatkan momen positif di timnya.
Rendy ingin Madura United menjaga rententan kemenangan yang diraih.
Pemain asal Jakarta itu juga menyebut bahwa kondisi timnya saat ini dipenuhi oleh antusiasme yang tinggi. Apalagi, mereka baru saja meraih tiga poin di kandang PS TNI.