Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Madura United, Greg Nwokolo, tidak bisa memungkiri bahwa ia dan koleganya sudah merindukan kehadiran sosok Peter Odemwingie di lapangan. Greg berharap agar sang tandem di lini depan segera sembuh dari cederanya.
Odemwingie absen membela Madura United sejak laga putaran kedua Liga 1 dimuali. Pemain berusia 35 tahun absen mengalami cedera. Cedera pada bagian ibu jari kaki penyerang asal Nigeria tersebut dikabarkan belum pulih 100 persen.
“Kami kangen dengan Odemwingie karena dia adalah penyerang yang haus gol dan kami sangat butuh dia ada dalam tim. Kalau ada dia, kami bermain lebih semangat bermain,” ucap Greg.
Apa Kata Egy Setelah Diincar Persib dan Arema? https://t.co/4nWCA9YYHl via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 23, 2017
Meskipun sangat merindukan kehadiran kembali Odemwingie, Greg menegaskan bahwa Madura United tidak tergantung pada sosok penyerang asal Nigeria tersebut. Ia ingin semua pemain bahu-membahu untuk menutup lubang yang ditinggal Odemwingie.
Greg tidak ingin Laskar Sape Kerap punya ketergantungan pada Odemwingie. Sejauh ini Madura United, lanjut Greg, tetap bisa tampil dengan bagus meski Odemwingie masih mengalami cedera.
“Setiap klub tidak boleh tergantung satu pemain atau dua pemain. Kami bermain sebagai sebuah tim. Sekarang Odemwingie cedera dan saya harap dia cepat sembuh. Semua pemain harus siap, semua adalah pemain inti,” tutur Greg.
Sementara itu, pelatih Gomes de Oliveira masih belum bisa mengkonfirmasi kapan Odemwingie akan kembali siap bermain. Pelatih asal Brasil ini tidak ingin berspekulasi dengan kondisi cedera yang dialami oleh eks pemain Stoke City.
“Kalau Odemwingie sudah dalam kondisi 100 persen, dia akan kembali berlatih dan bermain lagi untuk Madura United,” tegas Gomes.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada