Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sriwijaya FC Vs Persela Lamongan - Stadion Baru Bawa Sriwijaya FC Naik Peringkat

By Noverta Salyadi - Selasa, 26 September 2017 | 17:57 WIB
Marco Meraudje (Sriwijaya FC) sedang berusaha melewati pemain belakang Persela, dalam laga Liga 1, Selasa (26/9/2017) di stadion Bumi Sriwijaya Palembang. (NOVERTA SALYADI/BOLASPORT.COM)

Bermain dengan 10 pemain Sriwijaya FC Palembang mampu menghapus rekor buruk, setelah dalam laga lanjutan Liga 1 Gojek Traveloka mengalahkan tim tamu Persela Lamongan 2-0 di stadion Bumi Sriwijaya Palembang, Selasa (26/9/2017)

Gol kemenangan Sriwijaya FC diciptakan oleh Marco Meraudje menit ke 42, dan Alberto Goncalves menit 72.

Bermain pada guyuran hujan yang membasahi stadion Bumi Sriwijaya, membuat kedua tim sulit mengembangkan permainan.

Pada menit 30 Alberto Goncalves mendapat peluang emas, yang lepas dari kawalan pemain belakang Persela Lamongan, tendangannya masih melenceng jauh diatas gawang Persela.

Memasuki 2 menit babak kedua berjalan tuan rumah Sriwijaya mendapat tendangan bebas, setelah Marco Meraudje dilanggar pemain belakang Persela.

Tijani Belaid yang dipercaya mengambil tendangan bebas dengan tepat mengatarkan ke depan gawang Persela.

Dan jatuh ke kepala Marco yang berhasil mengecoh penjaga gawang Persela.

(Baca Juga: FOTO - Tak Lazim, Ada Penonton Tanpa Tiket Saat Pertandingan Sriwijaya FC Vs Persela Lamongan)

Gol kedua pun yang diciptakan oleh Beto, juga tidak lepas dari kesalahan pemain belakang Persela, setelah dengan satu sentuhan berhasil menyarangkan bola ke gawang Persela, 2-0 untuk Sriwijaya.

Tapi sayang kemenangan ini harus dibayar mahal Sriwijaya FC, setelah Manda Cingi dikeluarkan oleh wasit karena menerima 2 kartu kuning.

Dengan kemenamgan ini Sriwijaya naik ke peringkat 12 dengan nilai 31 menyingkirkan Persela.